Pages

...

25.12.10

ketika kehidupan memberi  kita seribu alasan untuk menangis
tunjukkan bahwa kita mempunyai sejuta alasan untuk tersenyum

nikmati setiap detik waktu
dan
akhiri kelelahan hari ini dengan keikhlasan

dan
indahnya hidup bukan karena seberapa banyak orang mengenal kita
namun
seberapa banyak orang orang bahagia mengenal kita

*sms dari mbak rani  -> desember 22, 2010

Pertemuan singkat dengan kawan lama

23.12.10

Hari ini aku bertemu dengan Aad!!!

Pertemuan kami cuma singkat kira2 Cuma 20 menit, soalnya sore ini juga dia mesti balik ke Magelang. Dan tahukah dimana kami ketemuan? Kami ketemuan di RS. Panti Rapih! Sedikit aneh memang, jauh2 dari Sumatra sana ketemuannya malah di rumah sakit. Hahaha... ini gara-garanya ada temennya yang lagi ngejenguk orang tua temannya.

Sekedar informasi (baca: curcol) aad adalah teman SMA pertama yang aku temui selama aku di Jogja dan rasanya sangat menyenangkan bisa bertemu kembali dengan teman lama. J

Abis Aad kira2 besok siapa lagi ya??? :D

21 ada di antara 20 dan 22

21.12.10

aku tidak mengharapkan kejutan dalam bentuk apapun
kebaikan, pengorbanan, kepedulian, dan segala macamnya
itu semua sudah melebihi dari cukup
mungkin ini memang salah satu cara dari kalian mengekspresikan perhatian kalian
terima kasih aku ucapkan
dan maaf atas emosiku yang tiba – tiba meledak

dan
inilah kita
tidak hanya saat tertawa saja kita bersama
tapi
dalam tangis pun kita bersama

terima kasih
ventri
anes
atlit
syarif
untuk waktu yang telah kalian luangkan disela-sela tugas yang menggilakan (baca: PTLF)

for caca
happy b'day
semoga Allah selalui meridhoi setiap langkahmu

They and I

aku tidak mengharapkan keabadian karena aku tidak ingin banyak berharap

:)

18.12.10

no
more
bad
mood
every
day

p.s: gara2 dibilangin ma temennya temen...^annisa itu yah klo tiap hari bad mood terus^... hahahha.. dan jujur saat mendengarnya aku pengen ngakak..but maksi banget aku ucapin tuk orang yang udah bilang kayak gitu -> thx atas kejujuranmu :)

Doa Malam Ini

10.12.10

Ya Allah...
Jangan biarkan hati ini jauh dari Mu
Jangan biarkan aku menjadi hamba Mu yang kufur atas nikmat yang Kau berikan
dan
Jangan biarkan hatiku membatu dan melupakan Mu 

Desain Warna Kaos

7.12.10

Tugas Desain Sistem Kerja (DSK) ini akan dikumpul besok dan aku baru saja menyelesaikannya. Desain yang kubuat pun nggak bagus-bagus banget dan sangat sederhana soalnya ini adalah pertama kalinya aku mendesain kaos dan pake Corel. Lumayan susah juga karena sebelum-sebelumnya aku nggak pernah menjamah Corel :D

***

Desain 1


Desain 2


Desain 3


Desain 4

***

Tugas ini yang dinilai adalah kombinasi warna karena warna juga salah satu faktor penentu nyaman atau tidaknya pada suatu sistem kerja ataupun sebuah produk. So, jangan remehkan kekuatan warna! :D

Tahu Iseng

29.11.10

Aku dan mereka tahu tentang dia
tapi
apakah dia tahu
bahwa
kami tahu?

Kuliah online!

19.11.10

Berkat Merapi aku merasakan bagaimana rasanya kuliah di Universitas Terbuka. Tidak ada kuliah tatap muka. Para dosen memberikan materi melalui perantara dunia maya dan tugas pun dikirim via email. Jika ditanya apakah aku menikmati masa-masa ini? Maka akan ku jawab, iya aku menikmatinya!

“Liburan bencana” ini cukup membuaiku untuk tidak mengingat kewajibanku sebagai mahasiswa. Pihak kampus meliburkan mahasiswanya sampai tanggal yang tidak ditentukan. Celakanya, aku mulai melupakan tugas-tugas kuliah yang mulai muncul satu per satu. Terhitung hari ini sudah ada 3 tugas yang menanti untuk diselesaikan dan semua itu deadline di minggu ke 4 bulan ini.

Kegiatanku kebanyakan hanya leye-leye di rumah. Entah udah berapa film yang kutonton demi membunuh sang waktu. Dari film yang menurutku kacangan sampai lumayan serius semua itu aku tonton. Mungkin ini juga merupakan ajang balas dendam karena berkat tugas PTLF dkk aku nggak punya waktu untuk nonton film. Waktuku banyak tersita untuk mereka bahkan untuk ke dokter gigi dan les English pun aku tunda sampai tugas PTLF benar2 selesai.

Hari ini hari jum’at 19 November 2010, itu artinya tepat 2 minggu aku libur. Merapi memaksa sebagian para mahasiswanya menyisakan 1 ujian, termasuk aku. 5 November adalah hari terakhir kami UTS. Berhubung tidak diketahuinya sampai kapan Merapi akan berstutus awas, ujian terakhir itu pun aku nggak tahu kapan akan dilaksanakan dan sepertinya aku sudah lupa akan materinya :p *hahaha

Semoga Merapi kembali tidur karena terlalu lama di rumah pun tak baik untukku walaupun sebenarnya aku sangat menikmati "liburan bencana" ini :D




OST FILM

18.11.10

Film dan lagu nggak bisa dipisahkan, itu menurutku. Bahkan film tanpa musik sama artinya dengan omomg kosong. Untuk kali ini aku merekomendasikan 5 lagu yang menurutku enak untuk dinikmati.

1.       Hero by regina spektor (500 days of summer)
Pertama kali denger lagu ini aku dah langsung suka bahkan saat scene yang ini aku justru lebih fokus untuk denger lagunya daripada nonton filmnya.
2.       Uh huh by Munchausen by Proxy ft Zooey Deschanel (Yes Man)
Intro awalnya seperti adegan-adegan kalau ada alien yang muncul. Sebenernya pertama kali download lagu ini karena penasaran sama suaranya Zooey Deschanel dan setelah didenger beberapa kali aku jadi jatuh hati ma lagu ini.

3.       Married Life by Michael Giacchino (Up)
Di filmnya sendiri lagu intrumental  ini diputer secara penuh dan lagunya berhasil membuatku semakin terenyuh saat di scene-scene sedih.


4.       Close to you by susan wong (so close)
Film ini entah berapa kali udah diputer di TV. Jadi, aku cukup yakin klo kamu udah pernah nonton film ini.

5.       I see you by I see you feat James Horner (avatar)
I see you merupakan lagu penutup dari film avatar. Sama seperti lagu Hero saat pertama kali denger aku langsung suka ma lagu ini.

Resident Evil: Afterlife

10.11.10

sumber gambar: wikipedia

Dalam rangka liburan karena bencana Merapi hari ini aku dan “2 teman sebayaku” membunuh kebosanan liburan dengan jalan-jalan yang berakhir dengan nonton film. Diantara film yang lagi diputer di XXI, kami memilih Resident Evil.

Durasi filmnya sendiri satu setengah jam. Selama itu pula entah berapa kali aku terkaget-kaget karena zombie-nya muncul secara tiba-tiba. Jika dibandingkan dengan filmnya yang terdahulu, bagiku Resident Evil 4 lebih menyeramkan. Aku nggak tahu apa ini karena faktor suasana atau karena aku yang memang penakut *hahaha..

Ending dari Resident Evil 4 nggak jauh beda dengan film2 pendahulunya. Ending-nya dibuat “ngegantung” dan bikin gregetan karena pengen cepet- cepet nonton kelanjutan.

Ada satu scene yang bagiku sedikit membosankan, yaitu saat adegan slow motion tembak-tembakan antara Claire & Chris dengan Albert Wesker. Secara teknologi memang keren dan hebat tapi maaf bagiku scene yang itu benar-benar membosankan karena acara tembak-tembakan terlalu lama alias terlalu panjang.

Secara keseluruhan film ini nggak terlalu mengecewakan dan jika kamu ingin nonton film ini maka siapkan diri kamu terlebih dulu karena zombie di film ini dapat muncul sewaktu-waktu dan membuat kamu terkaget-kaget.


p.s: untuk 2 teman sebayaku, selamat bertemu di Resident Evil 5..hahaha... :p

Merapi

5.11.10

Lokasi: Rusunawa UII. Foto diambil pada 17 Desember 2008.

Merapi sedang mununjukkan energi yang ia miliki dan kekuasaan dari Sang Pencipta. Dini hari tadi merapi memuntahkan isi perutnya (lagi) bahkan suara gemuruhnya sampai terdengar dirumahku.

Merapi-rumah memang lumayan jauh tapi jika merapi sedang berbaik hati dari rumah pun sebenernya bisa ngeliat megah dan perkasanya merapi.

Tempat kuliahku yang berada di utara Jogja dan nggak jauh dari Merapi memaksaku untuk selalu melihat Merapi setiap menuju kampus. Merapi memang tidak menunjukkan dirinya setiap saat karena terkadang ia terhalang oleh awan dan kabut tapi aku selalu jatuh cinta pada Merapi saat ia menunjukkan dirinya yang berwarna hijau dan coklat.

Hari ini adalah hari terakhir aku UTS dan berhubung Merapi sedang tidak bersahabat, UII memutuskan seluruh kegiatan akademik diliburkan sampai 17 November 2010. Jika dihitung-hitung itu hampir 2 minggu tapi mungkin itu adalah pilihan yang terbaik melihat sampai saat ini Merapi belum mununjukkan ketenangannya.

Semoga ini tidak berlangsung lebih lama dan Jogja dapat berwarna lagi.

October 8, 2010

8.10.10

Hari ini:
  1. Disuruh belok kiri malah belok kanan
  2. Salah kirim sms 3 kali
  3. Nge_reject  telp penting karena salah pencet
  4. Diandalkan agar meringan beban tapi justru gagal
  5. Senyum ke orang tapi malah dianggap aneh
  6. Teman2 menemukan satu fakta tentang aku dan entah apa yang akan mereka lakukan selanjutnya

But, terima kasih Ya Allah...
Sampai hari ini Engkau masih mengijinkan aku untuk menikmati segarnya udara malam Jogja... (:

Prambanan Temple

29.9.10

Aku nggak bakal cerita tentang sejarah karena aku juga nggak terlalu menguasainya. Saat ini aku cuma ingin berbagi foto-foto yang ku ambil waktu aku jalan-jalan ke sana. Hhhhmmmm.... so, enjoy it.... (:

***

Sebelum masuk ke area candi prambanan, kita akan disuguhan foto-fota candi prambanan sebelum dan setelah gempa.
Max 30 orang! Kalau lebih mungkin bisa ambruk! Haha... :p

Dasar Indonesia! keselamatan pekerja begitu mudah diabaikan. Peratiin aja, nggak ada satu orang pun yang pakai alat-alat keselamatan.
***

Larangan larangan di prambanan






Aneh! Kenapa yah nggak boleh lewat sini? Mau nanya ke petugas tapi di deket situ nggak ada petugas satu pun dan akhirnya malah lupa nanya pas nemuin petugas...hahaha... :D

















Udah jelas2 dipagar gimana caranya mau lewat n nginjek batunya...???






Kalau yang ini baru bener...






***


Lucu... ngeliat gaya para turis. Sepertinya bisa ditiru nih.. hahaha... :p

***

Arca yang ada di dalam candi




***


Beberapa relief candi prambanan






***
Dan inilah candi prambanan












***

Tehitung ada  136 foto yang kuambil dan ini foto yang juga kusuka tapi belum tampil di atas






p.s: masih tahap belajar. Mohon kritikannya... (:
camera model: Canon EOS 1000D

Seperlima Abad

22.9.10

nyomot dari sini... :p

Alhamdulillah sampai hari ini aku masih diberi kesempatan untuk menghirup udara-Nya dan menikmati nikmat-Nya. 20 tahun sudah aku hidup dan aku nggak tahu kapan usia ini akan berakhir. Tiap detik usia ini makin bertambah dan mendekati ajalnya yang kita sendiri nggak pernah tahu.

Nggak ada yang spesial di hari ini. Semua berjalan seperti biasa. Bahkan temen2 kuliah ku nggak tahu klo today is my birthday. Aku memang sengaja ngerubah tanggal lahirku di fb, ya sekedar iseng aja. Hahaha... :D

Justru yang bikin kaget, aku dapet sms ultah dari Elti. Aku sampe ketawa pas dapet smsnya karena aku bener2 nggak nyangka. Selama ini, klo dapet sms dari Elti palingan cuma pemberitahuan jadwal kelas yang bakal dibuka. Ini berarti CRM (Customer Relationship Management) Elti emang bagus tapi mungkin bakal tambah keren lagi klo seandainya Elti nggak cuma ngasih ucapan via sms aja tapi ditambah dengan adanya voucher ataupun hadiah fisik lainnya (hahaha... *ngarep mode:on).

Hari ini, setelah kuliah dan dari dentist  aku justru ke Prambanan sendirian. Ya.. sendirian...!!! Jujur, 2 tahun sudah aku tinggal di Jogja dan belum pernah sekalipun aku ke Prambanan. Hahaha... aku tahu betapa kasihannya diriku padahal rumah-prambanan cuma 10 menit by motorcycle.

*adakah seperlima abad yang kedua?
 terima kasih ya Allah atas nikmat yang telah Kau berikan
 keluarga, teman, dan semuanya

ps: thx untuk semua tas ucapann dan doanya. Moga Allah selalu meridhoi kita semua. Thank you very much.

7 Jam Untuk Sang Pencerah

16.9.10

Sebenernya bukan 7 jam, melainkan 7 setengah jam aku habiskan waktu di Amplas. Ini gara-garanya demi nonton Sang Pencerah. Awalnya aku ma keluargaku (minus kakakku) mau nonton yang jam 11 tapi sayangnya udah keburu abis, soalnya tiketnya udah diborong ma orang-orang dari TNI. Akhirnya kami milih yang jam 3an soalnya yang jam 1, kursi yang kosong tinggal bagian depan dan my pap ga mau.

Demi membunuh sang waktu, aku ngelilingin amplas, maen ke G-Fan dan Timezone, liat-liat buku di Gramed (yang pada akhirnya tergoda juga untuk beli sebuah buku). Sehabis dari Gramed, aku lebih milih baca buku dan ternyata lumayan juga karena aku sanggup baca sampai 80 halaman. Aku tahu, itu bukan angka yang fantastis tapi bagiku itu tetap sebuah hal yang wow karena aku belum pernah bisa baca buku di tengah keramaian.

Balik ke soal film. Dari perhitunganku, durasi film Sang Pencerah sekitar 110 menit. Cukup lama tapi filmnya nggak ngebosenin karena di beberapa bagian diselipkan humor yang nggak garing.

Di film ini, Lukman Sardi sempat menunjukkan keahlian lainya dalam berseni. Ia bermain biola! Sempat terlintas dipikiranku, “ini beneran nggak sih, dia yang mainin biolanya? Atau ini semacam kayak lip sync?”. Nggak lama dari itu my pap ngomong ke aku “mungkin dia belajar dari bapaknya.” Tesss! Aku baru inget, Lukman Sardi kan anak dari Idris Sardi yang notabenya pemain biola nomor uno di Indonesia. Hihihi... mungkin permainan biolanya itu memang benar-benar dia.

Scene yang paling ku suka adalah disaat anak dari Kiai Haji Ahmad Dahlan melihat sang ibunya menangis di balik pintu. Jangan tanya alasannya kenapa karena aku juga nggak tahu. Rasa suka itu muncul tiba-tiba dan terkadang tidak memerlukan alasan mengapa timbul rasa suka.

Well, Film Sang Pencerah sangat bagus untuk ditonton karena dengan menonton film ini akan mengingatkan kita agar tidak melupakan sejarah. "JAS MERAH! Seperti kata Presiden pertama kita dulu, Soekarno. JAS MERAHJangan Sekali-kali MElupakan sejaRAH!" (dikutip dari Film Ruma Maida).


*gambarnya dapet dari sini...

sepenggal kalimat untuk Indonesia ku

17.8.10


dirgahayu tuk negriku

dan maaf
diusiamu yang ke 65 ini aku belum bisa memberikan sesuatu yang bernilai untukmu

but
apapun keadaanmu
aku akan selalu bangga menjadi rakyatmu

...

26.6.10

Seminggu terakhir ini, selain UAS aku juga sempet2in nonton film sewaan. Terhitung ada 12 film yang kutonton. Inilah film2 yang kutonton:

1. Avatar

Menurutku, kalau dari jalan ceritanya sih biasa aja “tokoh jahat akan selalu kalah oleh hero“. Yang menarik dan patut diacungi jempol adalah imajinasi dari pembuat film ini. Ide-ide di film ini liar dan detail banget (nggak heran kalau film dibanjiri penghargaan dari mana2). Dari mulai makhluk hidupnya sampai bahasa navi yang ternyata bener2 ada. Awalnya, aku kira bahasa yang dipake ma orang2 pandora itu semacam bahasa dari negara mana gitu (kayak di film the terminal) tapi setelah googling sana sini ternyata e ternyata bahasa navi bener2 ada.
Satu lagi yang ku suka adalah lagu penutupnya. Judulnya I See You yang dinyanyiin ma Leona Lewis.

2. Bad Lieutenant

Film ini bercerita tentang polisi yang kecanduan heroin. Nggak jarang setiap dia sedang bertugas, dia selalu dalam keadaan teler.
Aku tertarik nonton ni film karena pemeran utamanya adalah si Nicolas Cage. Dan setelah nonton, haddeh.. filmnya bikin ngantuk. Nggak ada yang menarik, nothing special! (mungkin balik ke selera kali ya...)

3. Bitch Slap
Kalau diliat dari cover, keliatannya ni film bakal seru. Secara 3 cewek megang senjata. Bayanganku ni film mirip charlie's angels. Ternyata, itu semua jauh dari perkiraanku (aku memang nggak baca summary sih..hehe). Filmnya seakan-akan cuma jual keseksian dan “tubuh” dari 3 cewek ini. Ceritanya sendiri nggak jelas dan terlalu dibuat-buat. Efek visualnya juga kurang bagus. Yang ku suka cuma endingnya yang nggak bisa kutebak.

4. Blood The Last Vampire

No comment! Aku bingung mau komentar apaan karena aku juga kurang bisa nikmati filmnya. Soalnya kualitas gambarnya nggak bagus, persis kayak dvd bajakan.

5. G-Force

3 marmut, 1 tikus, 1 lalat bersatu untuk mencari bukti kejahatan musuhnya FBI. Ya ya ya.. suadah dapat dipastikan dan ditebak bahwa meraka berhasil menyelesaikan misinya. Nothing special! Tapi not bad lah...

6. Hari Untuk Amanda

Sebenernya aku sempet salah sangka juga sama ni film (kayak bitch slap). Aku kira, film ini menceritakan cewek yang mau mati n sebelum hari kematiannya datang dia ditemenin jalan seharian sama cowoknya. Aku memang pernah baca summary nya tapi cuma sekilas. Jadi, film ini tentang cewek yang kedatangan mantannya secara tiba2 padahal 10 hari lagi dia mau nikah. Kalau mau tahu kelanjutannya nonton aja langsung filmnya. Filmnya nggak mengecewakan kok...

7. He’s Just Not That Into You

Pernikahan, perselingkuhan, persahabatan, hidup bersama tanpa ada pernikahan, dan cari pacar, itu semua ada di film ini.

8. Serigala Terakhir

Vino G sebastian. Karena dialah aku tertarik nonton film ini. 20 menit pertama isinya tinju2an dan makian. Sempet muak juga ngeliatnya.
Ceritanya sendiri tentang 5 orang sahabat yang punya impian tuk mengusai negri. Tapi sayang, sebelum impian itu terwujud meraka terpecah dan satu per satu dari mereka justru mati!

9. Sex and The City
Yang jelas aku pengen secepatnya nonton Sex and the city yang kedua. :p

10. The Other Boleyn Girl

Setelah nonton film ini, aku jadi pengen sejarah Inggris dan nonton film The Queen.

11. Up In The Air

Hhhmmmm..aku bingung mau komen apa unyuk film ini. Yang kutahu gara2 film ini si Anna Kendrick dapet pengahargaan dari MTV Movie Award 2010 untuk kategory “BEST BREAKOUT STAR”.

12. Valentine’s Day

Entah ada berapa kisah cinta di sini, aku nggak tahu karena lumayan banyak dan aku juga males hitung satu-satu. Buatku, film ini keren dan kalo boleh bilang sayang banget kalo nggak ditonton... Trust me...!!!
 

Populer Post