Pages

Perkenalan, It’s About What Is Salifa

9.3.10

Salifa adalah kependekan dari namaku yang ku buat. Coba perhatikan ini
anni(SA) ame(LI)a hani(FA)
Saat pertama kali kuperkenalkan istilah salifa (versiku) ke teman2ku, sontak mereka pada ngira klo yang kumaksud adalah saliva alias air liur. Yak... pelafalan salifa dengan saliva memang sama. Dan jujur, sebelum temen2ku bilang seperti itu aku sama sekali nggak tahu klo ada bahasa latin “saliva” yang klo dibahasa Indonesia_kan adalah air liur *jadi ketahuan klo nilai biologi pas SMA jelek..hihiihi...* Sempet kepikiran untuk ganti nama tapi aku nggak punya new idea. Sebenernya ada satu alternatif yang menurutku lumayan, yaitu SAIAFA yang artinya sama aja seperti SALIFA tapi aku tetep ngerasa klo SALIFA lah yang lebih keren *setidaknya dari segi pelafalannya*.
Blog ini berisi tulisan2 yang nggak jauh2 dari apa yang telah ku alami. So harap dimaklumi jika ada (mungkin banyak) postingan yang ujung2nya malah curhat :p . Bahkan tulisan2 yang ada di sini bisa dikategorikan sebagai tulisan2 sampah karena aku juga masih dalam masa pembelajaran.
Inilah sedikit penjelasan tentang apa atau siapa itu SALIFA dan semoga tulisanku bisa dinikmati dan untung2 bisa bermanfaat juga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Populer Post